10 'Super Foods' Anti Lemas yang Bisa Bikin Kenyang Seharian Selama Puasa
Health Lifestyle

10 ‘Super Foods’ Anti Lemas yang Bisa Bikin Kenyang Seharian Selama Puasa

Takut lemas seharian? Takut makan sahurnya gak bikin kenyang sampai buka? Intip 10 makanan ini untuk puasa yang lebih berstamina!

Mengasup nutrisi saat puasa memang penting. Apalagi jika sesuai dengan predikat 4 sehat 5 sempurna . Tentu jadi impian semua orang untuk dapat memenuhinya. Namun, seringkali kita lupa bahwa kita kerap lebih mementingkan mulut senang, perut kenyang. Artinya, kandungan baik dalam makanan dan minuman tak jarang dikesampingkan.

Nah, kalau kawanjo sedang berpuasa, maka baiknya pilih deret makanan atau minuman yang bisa memberi keuntungan bagi tubuh. Takut kurang kenyang? Tak usah kuatir sebab kualitas jelas lebih unggul dibandingkan kuantitas. Seberapa pun banyaknya kawanjo mengasup sesuatu, jika komponen nutrisinya kurang, maka kawanjo tetap akan mudah lemas dan lapar sepanjang hari.

Berikut Pigijo berikan 10 daftar super foods yang terbukti sangat baik bagi kesehatan. Selain kaya serat dan nutrisi yang dibutuhkan tubuh, super foods di bawah ini juga amat mengenyangkan dan akan membuatmu kuat dari mulai sahur sampai buka puasa nanti. Terlebih untuk kawanjo yang sedang diet. Asupan super foods berikut sangat pas untukmu, lho. Anti lapar dan anti lemak jahat!

Ini dia list nya!

1. Telur

Telur itu sehat
Sehat, enak, murah, dan mudah diolah

Semua pasti tahu bahwa telur adalah salah satu makanan paling sehat yang ada di muka bumi, makanya masuk ke daftar super foods. Kenapa? Karena dari sejak seorang ibu mengandung, mereka sudah diwajibkan makan telur setiap hari untuk membantu tumbuh kembang janin yang berhubungan dengan perkembangan otak dan juga syaraf. Salah satu makanan paling bernutrisi yang murah dan juga gampang untuk diolah.

Sangat kaya akan protein dan lemak baik, telur juga dapat membuatmu kenyang lebih lama dibandingkan makanan lainnya. Tak hanya lezat dan dapat diolah dengan cara apa saja, tak ada kandungan gula sama sekali dalam sebutir telur, hanya mengandung 1 gram karbohidrat saja, dan memiliki 6 gram protein yang bisa membuatmu kenyang lebih lama. Jadi tak ada yang perlu dikuatirkan, kan?

Namun jika Kawanjo cukup concern akan kolesterol tinggi yang terkandung dalam kuning telur, maka makanlah putihnya saja atau setengah kuningnya saja. Untuk sahur, kawanjo bisa coba membuat 2 telur rebus untuk dimakan bersama roti gandum atau scrambled eggs dicampur bayam dan keju feta yang kemudian digulung di dalam whole grain wrap. Tak mungkin tak kenyang!

2. Alpukat

Alpukat itu enak dijus
Kaya nutrisi sekaligus mengenyangkan

Super food kedua ini sangat naik daun di kalangan orang Barat. Bagaimana tidak, hampir seluruh kedai makanan sehat di Eropa dan Amerika pasti menjual alpukat sebagai menu utama. Di Bali saja, sampai ada kedai healthy foods bertajuk The Avocado Factory. Tak hanya itu, alpukat juga begitu digandrungi para pelaku hidup vegan karena teksturnya yang creamy namun kaya nutrisi.

Kembali ke urusan puasa, ada baiknya kawanjo juga mengasup alpukat saat sahur untuk membuat perut terisi penuh seharian. Mengandung begitu banyak serat, lemak baik, vitamin, dan mineral seperti magnesium, tentu tubuhmu akan sangat berterima kasih atas apa yang kawanjo kudap. Selain akan membuat kuat puasa, alpukat juga akan memperbaiki imunitas tubuhmu.

Nikmatilah dengan cara yang kawanjo suka. Bisa dibuat jus, dimakan langsung, atau dihancurkan untuk ditaruh di atas roti panggang yang kemudian atasnya diberi taburan keju parmesan, sedikit garam, dan sejumput lada hitam. Itu saja sudah begitu nikmat dan sehat! Belum lagi jika ditambah telur urak-arik. Dijamin kawanjo akan kenyang sampai malam!

3. Almond Butter Masuk Super Foods

Almond butter
Enak dimakan dengan roti panggang dan irisan pisang di atasnya

Beberapa tahun belakangan, kacang almond juga sangat tenar di kalangan masyarakat perkotaan. Karena selain sehat, kacang ini juga punya rasa tersendiri yang nikmat untuk disantap. Nah, bagaimana jika dijadikan mentega? Jelas sangat enak rasanya! Punya tekstur lebih berminyak dari selai kacang biasa, almond butter terasa lebih beraroma dan sedikit lebih licin di lidah.

Santaplah sebagai olesan roti atau dicocol dengan buah apel atau pir. Kaya akan vitamin E, mentega almond juga baik untuk menurunkan kadar kolesterol dalam darah dan berperan pula dalam menjaga kesehatan jantung. Sahur dengan mentega ini jelas akan membuatmu merasa lebih kenyang. Apalagi jika dioles di atas roti panggang yang kemudian ditaruh potongan pisang di atasnya. Yum!\

4. Greek Yogurt

Greek yogurt
Sumber probiotik yang baik untuk tubuh

Jika kawanjo adalah tipe yang tak bisa makan berat saat sahur, greek yogurt bisa jadi pilihan tepat yang akan mengenyangkanmu. Selain merupakan sumber probiotik, greek yogurt juga mengandung protein dua kali lebih banyak dibandingkan yogurt biasa. Kandungan karbohidratnya pun sangat rendah sehingga tak perlu takut kadar gula meninggi setelah mengonsumsinya.

Cara menikmatinya mudah. Tinggal makan saja dengan granola, madu, oat, buah-buahan pilihan, atau pun cereal kesukaanmu, greek yogurt sudah enak untuk disantap. Lebih serunya lagi, kawanjo juga bisa tambahkan almond butter sebagai topping untuk memperkaya rasanya. Makan sahur pun jadi terasa lebih fancy. Lezat iya, kenyang juga pasti.

Baca juga: 5 Olahraga Ringan yang Baik Dilakukan saat Puasa Ramadan

5. Smoked Salmon

Smoked salmon
Salmon, kecintaan banyak orang

Ini super foods paling enak sih kawanjo! Nampaknya sekarang hampir semua orang suka ikan salmon. Baik dijadikan sashimi atau dipanggang, salmon memang selalu menyenangkan untuk dimakan. Ada sih yang tidak suka. Tapi sepertinya tak sebanyak yang sangat menggilainya. Nah, kabar baiknya, ikan ini sangat baik dimakan saat sahur karena ia punya sifat mengenyangkan yang cukup lama.

Dari berbagai jenis olahan yang ada, salmon asap lah yang terbaik dalam rangka membuat perut terasa penuh. Selain banyak nutrisinya, ikan ini juga kaya akan protein, vitamin, dan mineral. Tak hanya itu, salmon juga dikenal atas limpahan asam lemak omega-3 nya yang sangat diperlukan tubuh dan juga sistem kerja otak. Dimakan langsung atau sebagai sandwich, keduanya sama-sama lezat!

6. Quinoa

Quinoa
Seperti nasi, makanan super sehat ini bisa disantap dengan lauk atau salad

Juga mulai diburu para pelaku hidup sehat di perkotaan, quinoa masuk dalam daftar salah satu makan tersehat yang paling banyak dicintai orang. Why? Karena ia bebas gluten, tinggi protein, memiliki kandungan asam amino, dan 99% tumbuh secara organik. Bisa dimakan sebagai pengganti nasi atau shirataki rice, quinoa juga bisa dimasak layaknya nasi goreng atau digulung seperti sushi.

Jika ditanya bisa mengenyangkan lebih lama atau tidak, jelas jawabannya bisa! Karena bentuknya mirip nasi dan bisa dimakan layaknya nasi yaitu dapat disandingkan dengan lauk apa saja, maka kawanjo akan merasa seperti sedang memakan nasi namun dengan kadar gula dan karbohidrat yang jauh lebih rendah. Dimakan dengan salad pun tak masalah. Tetap memuaskan!

7. Sayuran Berwarna Hijau Gelap

Syuran hijau
Penuh dengan hal baik untuk tubuh mulai dari serat hingga vitamin

Kale, brokoli, baby spinach, Pak Coy, hingga swiss chard masuk daftar super foods karena bisa membuatmu kenyang lebih lama saat puasa karena kandungan seratnya yang luar biasa banyak. Buatlah tumisan, campur ke dalam telur dadar, atau dibuat salad, adalah cara terbaik untuk menikmatinya saat sahur. Jika ingin tinggal makan, buat dulu malam harinya, baru saat subuh kawanjo tinggal melahapnya. Nyam!

8. Overnight oat

oat
Mengisi perut sejak subuh hingga adzan Magrib. Kawanjo tak bakal lemas apalagi kelaparan!

Sudah pasti ini masuk super foods. Sebagai sumber serat anti kolesterol dan sembelit, oat atau gandum giling sangatlah baik dikonsumsi saat bulan puasa karena nutrisinya jelas jauh lebih baik dibandingkan nasi. Buatlah lebih menyenangkan untuk dimakan dengan menjadikannya overnight oat.

Caranya, campur 3 sendok makan oat instan dengan susu pilihan di dalam wadah pendek bertutup (boleh susu sapi atau plant-based milk), ekstrak vanila, chia seeds, dan buah-buahan, simpan dalam kulkas selama kurang lebih 6 jam atau semalaman, nikmati! Selain enak rasanya, super foods ini juga bikin kmu lebih kenyang dari hanya sekedar makan roti gandum atau sepiring nasi sekalipun.

9. Kue Gandum

Muffin
Mau enak tapi mengenyangkan? Pilih yang banyak seratnya!

Sama hal nya dengan overnight oat, super foods kue gandum, terlebih jika dibuat secara vegan, bisa lebih mengenyangkan karena kandungan seratnya jauh lebih banyak daripada kue biasa. Tersedia di pasaran dalam bentuk biskuit, roti, muffin, atau olahan lainnya seperti energy bar, kue gandum cocok untuk dimakan saat sahur. Tapi meski sehat, karbohidratnya sangat tinggi, lho. Makan secukupnya saja, ya.

Baca juga: Bulan Puasa Masih Bisa Diet? Ini 6 Tip Sehatnya

10. Jus Sayur atau Buah

jus
Enak, segar, dan tak bakal lemas sampai bedug

Last but not least, jus buah murni masuk daftar super foods! Bisa kawanjo buat sendiri atau beli yang memang betul-betul sari buah dan sayuran asli, jus sayur dan buah sangat kaya akan vitamin harian yang amat kawanjo butuhkan. Tak hanya itu, seratnya juga berlimpah. Bisa dibuat smoothie atau cold-pressed (tapi seratnya tak sebanyak kalau dibuat smoothie), asupan ini bakal membuatmu full sampai malam. Sahur pokonya wajib super foods!

Banyak konsumsi makanan sehat dan super foods saat menjalankan ibadah puasa, bisa menjamin kesehatanmu tetap terjaga sampai hari kemenangan datang. Kalau sehat kan bisa langsung liburan bersama keluarga ke beberapa destinasi wisata menarik di sini.

0 comments on “10 ‘Super Foods’ Anti Lemas yang Bisa Bikin Kenyang Seharian Selama Puasa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.