Aktivitas seru
Local Experiences

5 Aktivitas Seru yang Bisa Dicoba Bareng Pasanganmu 

Mulai dari pergi ke lokasi destinasi wisata yang seru, sampai berburu kuliner yang enak.

Dua tahun sudah kita (Indonesia) hidup dalam cengkraman pandemi COVID-19. Meskipun sampai sekarang pandemi COVID-19 belum berakhir, tetapi angka kasusnya semakin menurun. Tidak hanya itu saja, saat ini juga masih diberlakukan PPKM Level 2-3 yaitu sebuah pembatasan aturan kegiatan masyarakat demi mencegah meledaknya kembali COVID-19. 

Baca Juga : 10 Lagu Enak Pilihan Pigijo yang Pas Untuk Didengar di Puncak Gunung

Dengan durasi waktu yang selama itu, banyak diantara kita yang merasa hidup in sudah nggak asyik lagi alias monoton. Ini adalah rasa yang dialami oleh semua orang kawanjo. Mau makan, semuanya sudah dicoba, tetapi ternyata jawabannya adalah perubahan suasana. Kita butuh suasana baru, mumpung angka COVID-19 melandai dan vaksinasi sudah dilakukan, yuk coba aktivitas seru ini. Tapi ingat, tetap prokes ya.

1. Pergi Nonton Bioskop

Aktivitas yang wajib dicobain
Nonton film ke bioskop lagi setelah sekian lamanya, kalau nggak salah terakhir itu film Quiet Place 2

Duh rasanya rindu banget nih makan popcorn, terus memilih film idola sampai juga menyaksikannya di bioskop. Sudah berapa lama ya? Lama banget pastinya. Sekarang bioskop di beberapa tempat sudah dibuka kembali nih kawanjo. Kalau nggak salah, film-filmnya juga lagi bagus banget. Salah satu diantaranya adalah “No Time To Die” yang berdurasi cukup panjang. 

2. Piknik 

Aktivitas seru buat dicoba
Piknik juga boleh dicoba kok

Wajib nih piknik, bagi yang mau sama pasangan dan keluarga. Pergilah dan carilah suasana baru yang berbaur dengan alam. Bawalah perlengkapan piknik mulai dari makanan, minuman, sampai tas kecil. Jangan lupa bawa juga karpet atau alas lainnya untuk duduk di luar kawanjo. 

3. Berburu Kuliner

Aktivitas seru wajib dicoba
Selama PPKM makan di rumah terus, yuk cobain kulineran dan makan di tempat lagi

Jika selama ini kamu hanya bisa menikmati kuliner incaranmu di rumah aja. Kini sudah waktunya kamu keluar dan pergi bersama pasanganmu untuk menikmati sajian makanan favoritmu di restorannya. Memang kawanjo, makan di rumah itu asyik tapi karena sudah terlalu lama, kita butuh suasana baru biar nggak merasa kalau hidup ini monoton.

4. Ngetrip Singkat

Aktivitas seru buat dicoba
Mau ngeCamp ataupun staycation pokoknya ngetrip deh

Bogor, Bandung, Yogyakarta? Silahkan dipilih nih destinasi wisatanya kemana aja, atau mungkin ada budget lebih jadi mau langsung ke Bali, Lombok dan sebagainya. Silahkan saja. Terkadang kita butuh liburan biar merasa kalau hidup ini nggak monoton dan kita juga jadi paham kalau Indonesia itu adalah negara yang paling indah. Biar makin bangga jadi orang Indonesia kawanjo. 

5.Berkunjung ke Rumah Orang Tua atau Kerabat

Aktivitas yang wajib dicoba
Bertemu dengan keluarga jika memang selama ini terhalang dengan aturan ketat. Tetap jaga prokes ya

Sudah lama rasanya kita dipisahkan oleh COVID-19 dari hal yang bernama silaturahmi. Bagi yang merantau tidak bisa pulang untuk melihat dan mengetahui keadaan orang tua sampai saudara. Kini jadi kesempatan berharga juga nih buat kamu yang mau bersilaturahmi setelah hampir dua tahun lamanya hanya bisa melihat keluarga dari ponsel saja. Buat yang punya keluarga di desa dan di sana ada desa wisata bisa sekalian liburan juga tuh, seru kan? 

Kawanjo sendiri mau kemana nih sekarang? Cek paket wisata menariknya di sini

Baca Juga : Tipe-Tipe Teman yang Ngeselin Pas Diajak Ngetrip, Nomor 2 Duh !

0 comments on “5 Aktivitas Seru yang Bisa Dicoba Bareng Pasanganmu 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.